Gadget

Hot news,gadget rumors,etc.

Technology

It's about Science-Technology.

Culture

It's all about Indonesian variety.

Monday, 25 September 2017

Pengantar Teknologi Sistem Cerdas M1

Pengertian Teknologi Sistem Cerdas ?
 
Teknologi sistem cerdas adalah keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan, dan kenyamanan hidup manusia. Dan teknologi sistem cerdas itu sendiri merupakan mesin yang mampu menirukan kemampuan manusia dalam poses membuat keputusan.

Pengertian Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan ?

Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan merupakan cabang dari ilmu komputer yang konsern dengan pengautomatisasi tingkah Iaku cerdas. Pernyataan tersebut juga dapat dijadikan definisi dari AI. Definisi ini menunjukkan bahwa AI adalah bagian dari komputer sehingga harus didasarkan pada sound theoretical (teori suara) dan prinsip-prinsip aplikasi dari bidangnya. Prinsip-prinsip ini meliputi struktur data yang digunakan dalam representasi pengetahuan, algoritma yang diperlukan untuk mengaplikasikan pengetahuan tersebut, serta bahasa dan teknik pemrograman yang digunakan dalam mengimplementasikannya.

Perbedaan intelegensi kecerdasan buatan dan alami ?

Kecerdasan Buatan
Kecerdasan Alami
Lebih bersifat permanen dan tidak mudah berubah selama sistem atau program komputer tidak merubahnya.
Lebih bersifat temporari, dikarenakan sifat manusia yang rentan terhadap lupa.
Mudah diduplikasi dengan sempurnya dan disebarkan, sehingga hasil duplikasi memiliki kemampuan yang sama persis.
Mentransfer pengetahuan atau keahlian antara orang satu dengan lainnya membutuhkan proses yang sangat lama, disamping itu tidak semua orang bisa menerima pengetahuan atau keahlian dengan sempurna.
Lebih murah, untuk pekerjaan yang memerlukan tempo cukup lama (tidak perlu ongkos lembur).
Lebih mahal, waktu kurang efektif dan perlu ongkos lembur.
Konsistensi dan ketelitian kecerdasan buatan lebih bisa diandalkan, dikarenakan kecerdasan buatan tidak mengenal lelah.
Semakin lama konsistensi dan ketelitian menurun, dikarenakan faktor kelelahan.
Dokumentasi lengkap dan detail, sehingga setiap aktivitas dapat dilacak dengan mudah.
Sulit didokumentasikan.
Kemampuan multi tasking yang baik dan cepat.
Kemampuan melemah jika multi tasking
Monoton.
Kreatif, memiliki intuisi dan imajinasi yang baik, sehingga mampu menambah pengetahuan baru.
Pemikiran kecerdasan buatan sangat terbatas.
Pemikiran manusia dapat digunakan secara luas.

Sejarah Intelegensi singkat buatan atau AI ?

Tahun 1950-an adalah periode usaha aktif dalam AI. Program AI pertama yang bekerja ditulis pada 1951 untuk menjalankan mesin Ferranti Mark I di University of Manchester (UK): sebuah program permainan naskah yang ditulis oleh Christopher Strachey dan program permainan catur yang ditulis oleh Dietrich Prinz. John McCarthy membuat istilah “Kecerdasan Buatan” pada konferensi pertama pada tahun 1956, selain itu dia juga menemukan bahasa pemrograman Lisp. Alan Turing memperkenalkan “Turing test” sebagai sebuah cara untuk mengoperasionalkan test perilaku cerdas. Joseph Weizenbaum membangun ELIZA, sebuah chatterbot yang menerapkan psikoterapi Rogerian.
Selama tahun 1960-an dan 1970-an, Joel Moses mendemonstrasikan kekuatan pertimbangan simbolis untuk mengintegrasikan masalah di dalam program Macsyma, program berbasis pengetahuan yang sukses pertama kali dalam bidang matematika. Marvin Minsky dan Seymour Papert menerbitkan Perceptrons, yang mendemostrasikan batas jaringan syaraf sederhana dan Alain Colmerauer mengembangkan bahasa komputer Prolog. Ted Shortliffe mendemonstrasikan kekuatan sistem berbasis aturan untuk representasi pengetahuan dan inferensi dalam diagnosa dan terapi medis yang diyakini sebagai sistem pakar pertama. Hans Moravec mengembangkan kendaraan terkendali komputer pertama untuk mengatasi jalan yang mempunyai rintangan secara mandiri.
Contoh Teknologi Sistem Cerdas ?
-    Logic Theorist, diperkenalkan pada Dartmouth Conference, program ini dapat membuktikan teorema-teorema matematika.
-    Sad Sam, diprogram oleh Robert K. Lindsay (1960). Program ini dapat mengetahui kalimat-kalimat sederhana yang ditulis dalam bahasa Inggris dan mampu memberikan jawaban dari fakta-fakta yang didengar dalam sebuah percakapan.
-    ELIZA, diprogram oleh Joseph Weinzenbaum (1967). Program ini mampu melakukan terapi terhadap pasien dengan memberikan beberapa pertanyaan.
-    Deep Blue mengalahkan Kasparov, juara dunia Catur.
-    PEGASUS, suatu sistem memahami ucapan yang mampu menangani transaksi seperti mendapatkan informasi tiket udara termurah.
-    MARVEL, suatu sistem pakar real-time memonitor arus data dari pesawat Voyager dan setiap anomali sinyal.
-    Sistem robot mengemudikan sebuah mobil dengan kecepatan yang cepat pada jalan raya umum.
-    Suatu diagnostik sistem pakar sedang mengkoreksi hasil diagnosis pakar yang sudah punya reputasi.
-    Agent pintar untuk bermacam-macam domain yang bertambah pada laju yang sangat tinggi.
-    Subjek materi pakar mengajar suatu learning agent penalarannya dalam pusat penentuan gravitasi.

Kesimpulan    
           

Artificial Intelligence atau Kecerdasan Buatan adalah kecerdasan yang dibuat agar mesin (komputer) dapat melakukan pekerjaan sebaik atau bahkan lebih dari manusia. Namun masih ada kekurangan dari teknologi tersebut karena pada dasarnya A.I adalah program yang ditulis manusia yang berjalan pada komputer sedangkan manusia adalah makhluk sempurna yang memiliki Kreatifitas, memiliki intuisi dan imajinasi yang baik, sehingga mampu menambah pengetahuan baru.

Daftar Referensi : 
pro.co.id-2016-pengertian-kecerdasan-buatan-menurut-para-ahli-dan-penjelasan 
pendidikanmu.com-2015-pengertian-kecerdasan-buatan-menurut-para-ahli 
gatewan.com-2015-mengenal-kecerdasan-buatan-artificial-inteligence
hujanhitam.web.id-2010-sejarah-kecerdasan-buatan

Nama : Fanny Dwi Fabian
NPM   : 12115467
Kelas  : 3KA03

luvne.com resepkuekeringku.com desainrumahnya.com yayasanbabysitterku.com